Friday, August 10, 2007

Tukang Nasi Goreng dan Gempa Bumi Indramayu

Gempa Bumi di Indramayu sampai juga ke Tuakng Nasi Goreng di Bandung
Lampu pun bergoyang, rumah-rumah juga terguncang tepat pada waktu 00.04 - 00.06 wib, Kamis, 9 Agustus 2007. Warga di sekitar jalan KH Wahid Hasyim, kota Bandung sempat keluar rumah mereka setelah gempa bumi yang dirasa warga sebanyak tiga kali. Gempa kedua terasa sangat besar goncangannya. Menurut BMG, pusat gempa bumi berada di 75 KM Barat Laut Indramayu dengan kekuatan 7.0 pada skala richter. Warga kota bandung sempat panik dan bertanya-tanya dimana pusat kekuatan gempa bumi itu terjadi. Sebagian warga pun segera menonton Metro TV untuk mengetahui keterangan gempa tersebut.Pak Haji Tatang, warga kelurahan Suka Asih, Kota Bandung, keluar rumah dan menemui tetangganya untuk memastikan memang terjadi gempa bumi di Bandung. "Di mana pusat gempanya ya?", ujar Haji Tatang.
Pemberitaan di televisi memberi keterangan bahwa gempa bumi dengan kekuatan 7.0 pada skala richter itu juga dirasakan di sejumlah daerah, antara lain di daerah Pantura, yaitu Indramayu, Brebes, Cirebon, Majalengka, Bandung, Yogyakarta, Cilacap, Jakarta, Banten, Lampung, Sumatera Selatan, Padang, Bengkulu hingga daerah Bali.Gempa bumi itu tidak hanya disarakan warga kota Bandung, tapi juga kabupaten Bandung.Bejo, seorang pedagang nasi goreng, mengatakan rasa cemasnya ketika roda nasi gorengnya terguncang cukup kuat selama beberapa menit. Hal serupa juga diungkapkan oleh kawannya yang sednag berjualan di jalan Nyengseret, Kota Bandung.Sementara menurut kontributor Metro TV di Indramayu mengatakan bahwa warga Pantura, Indramayu, tidak merasakan kekuatan gempa yang bergitu besar seperti dirasakan warga di daerah lain seperti Cirebon, Majalengka, Jakarta, dan Bandung.
Namun demikian warga pada lewat tengah malam itu merasakan ketakutan akan datangnya gempa bumi susulan yang lebih besar kekuatannya. Meski demikian gempa tidak berpotensi timbulnya bencana tsunami, menurut BMG. Dan pihak BMG Sumatera Barat menyatakan bahwa gempa bumi yang dirasakan di daerah Sumatera masih terkait dengan gempa bumi di Indramayu. (Argus Firmansah/wartawan lepas tinggal di Bandung).

No comments: